Close

" The Character Building University "

BRI MoU dengan Unimed dan Luncurkan Program Kredit BRIGUNA Pendidikan

Medan (Unimed) – Bank terbesar di Indonesia Bank Rakyat Indonesia menjalin kerjasama dengan Universitas Negeri Medan. Kerjasama dilakukan dengan penandatanganan nota kesapahaman antara BRI dan Unimed yang dilakukan di Ruang Sidang A Gedung Biro Rektor lt. 3, Kamis (26/04/18). Penandatangan ini dilakukan sebagai bentuk komitmen BRI dalam medukung pendidikan di Indonesia.

Acara penandatangan dilakukan oleh Rektor Unimed Prof. Dr. Syawal Gultom, M.Pd. dan Direktur Human Capital BRI R. Sophia Alizsa yang disaksikan Wakil Rektor I, II, III dan IV serta Pimpinan Wilayah BRI Medan Presley Hutabarat. Turut hadir dalam acara penandatangan Direktur Pascasarjana yang diwakilkan Asisten Direktur II Pasca, Dekan di lingkungan Unimed, Kepala Biro, rombongan BRI Medan.

R. Sophia Alizsa mengatakan bahwa kerjasama ini dilakukan sebagai tindak lanjut BRI setelah melakukan kerjasama dengan Kemenristekdikti.”Kita melakukan kerjasama dengan Unimed karena kami ingin mewujudkan komitmen kami sebagai bank terbesar di Indonesia untuk mensupport kegiatan pendidikan khususnya pendidikan S2 dan S3,” ungkap Direktur human Capital.

Lanjut Sophia berharap dengan adanya kerjasama ini dapat memberikan virus positif kepada BRI gar dapat bekerja dan bekarya lebih baik lagi. Beliau juga mengatakan bahwa BRI sangat berbangga melakukan kerjasama dengan Unimed. R. Sophia juga mengatakan bangga dan bahagia atas sambutan Unimed kepada rombongan BRI yang diterima dengan baik oleh Unimed di ruangan yang megah.

Rektor Unimed dalam sambutannya mengungkapkan rasa syukurnya karena dapat dilaksanakannya penandatanganan MoU antara BRI dengan Unimed. “Kami mengucapkan terima kasih kepada BRI semoga dengan kerjasama ini dapat berlanjut dalam kegiatan operasional lainnya yang dapat memberikan manfaat bagi kedua lembaga,” Ujar Beliau.

“Kedatangan BRI ke Unimed untuk melakukan kerjasama ini memberikan solusi bagi para mahasiswa dalam meraih mimpi-mimpinya untuk melanjutkan studinya ke jenjang magister dan doktor,” ujar Prof. Syawal.

Selain menjalin kerjasama dengan Unimed, BRI juga melakukan penandatangan kerjasama dengan Program Pascasarjana Unimed yang ditandatangani oleh Pimpinan Wilayah BRI Medan Presley Hutabarat dan Direktur Pasca Unimed yang diwakilkan Asdir II Pasca Prof. Dr. Busmin Gurning, M.Pd. Acara dilanjutkan dengan pemberian program kredit BRIGUNA Pendidikan kepada mahasiswa pascasarjana Unimed yang sedang menempuh pendidikan Doktor. (Humas Unimed)

X
UNIMED Mobile

FREE
VIEW