Close

" The Character Building University "

Prof. Dr. Asmin, M. Pd

Profesor bidang matematika di Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Unimed Prof. Dr. Asmin M.Pd.  lahir di Londut, 4 Agustus 1957. Menyelesaikan pendidikan  S1 Fakultas

Pendidikan  Matematika  dan  Ilmu  Pengetahuan  Alam di  IKIP Negeri Medan (1984). S2 Jurusan Penelitian dan Evaluasi Pendidikan (PEP) IKIP Yogyakarta (1992) dan S3-Jurusan Penelitian dan Evaluasi Pendidikan (PEP) Universitas Negeri Jakarta (2006).

Penelitian yang pernah dilakukan di bidang pendidikan antara lain Pelatihan Terhadap Guru-Guru SMU Negeri 11 Medan tentang Pelatihan Kemampuan Guru Melakukan Penialaian Hasil Belajar Dengan Metode Klasik dan Modern (Item Response Theory) di SMP/SMU Kecamatan Medan Tembung Tahun 2007. Pelatihan Terhadap Guru-Guru SMP Negeri 17 Medan tentang Implementasi Penilaian Berbasis Kelas Dalam Rangka Melakukan Penilaian Hasil Belajar  Dengan Menggunakan Metode Penilaian Bervariasi. Pelatihan Terhadap Guru-Guru SMP Negeri 1 Percut Sei Tuan Penilaian Hasil Belajar dan Sistem penilaian Berbasis Kelas. Pelatihan Terhadap Guru-Guru SMU Negeri 35 Medan tentang Strategi Pewngembangan Alat Ukur Untuk Menentukan Butir-Butir Soal Yang Dipakai Dalam Pengukuran Hasil Belajar Sesuai Karakteristik Yang Diinginkan dan Memenuhi Persyaratan Butir Soal Yang Baik. Makalah Kegiatan Diskusi ”Pengembangan Wawasan Keilmuan dan Kependidikan Bagi Dosen UNIMED” dengan judul ” Alat Pengukuran” di LP2AI Unimed tahun 2007. Penatar/Pelatih Guru-guru Matematika di Sumatera Utara (1996- 2000). Konsultan Amdal di Medan (1993-1994). Konsultan Standar Pelayanan Minimal di Lampung (2005).

Judul tulisan rekayasa ide yang ia tulis antara lain Fungsi Dan Peranan Evaluasi Dalam Menilai Hasil Pembelajaran Dan Mutu Pendidikan: Jurnal “Perspektif Ilmu Pendidikan”, Volume 4, Th. Iii Mei (2002). Penerapan Analisis Penelusuran (Path Analysismenurut Urutan Penempatan Variabel Dalam Penelitian), Jurnal Penelitian Dan Evaluasi Pendidikan” Presisi” , Volume I No. 2, (2002). Variasi Perubahan Nilai Fungsi Informasi Butir Tes Akibat Pengaruh Variasi Tes Objektif Dan Gaya Berpikir (Penelitian Eksperimental Dengan Item Response Theory) Jurnal Penelitian Bidang Pendidikan (Terakreditasi), Volume: 13 (2007). Implementasi Teori Responsi Butir  Dan Fungsi Informasi Butir Tes Dalam Pengujian Hasil Belajar Akhir Di Sekolah, Jurnal Pendidikan Dan Kebudayaan (Terakreditasi), (2004). Pengeruh Ragam Bentuk Tes Objektif Dan Gaya Berpikir Terhadap Fungsi Informasi Butir Tes: Penelitian Quasi Eksperimental Dengan Analisis Item Response Theory Di Smu Dki Jakarta, Jurnal Pendidikan Dan Kebudayaan (Terakreditasi), (2006). Penerapan Meta Analisis Untuk Mengukur Keberhasilan Pendidikan Dalam Penelitian Eksperimental, Jurnal Pendidikan Dan Kebudayaan (Terakreditasi), (2003).

 

 

 

X
UNIMED Mobile

FREE
VIEW