Close

" The Character Building University "

UNIMED Juara 1 Lomba Keroncong Putri di PEKSIMINAS 2020

Mewakili Unimed, Rut Klara Panesa Rumapea berhasil meraih Juara I lomba Nyanyi Keroncong Putri yang diumumkan secara virtual acara puncak Pekan Seni Mahasiswa Nasional (PEKSIMINAS) Kemdikbud RI ke VX Tahun 2020 pada Minggu, 29 November 2020.

Dalam Peksiminas XV Tahun 2020 ini ada 15 (Lima Belas) tangkai seni yang akan diperlombakan yaitu Seni tari, Vokal Grup, Nyanyi Pop, Keroncong, Seriosa, Dangdut, Baca Puisi, Monolog, Seni Lukis, Desain Poster, Fotografi, Penulisan Cerpen, Penulisan Lakon, Penulisan Puisi, dan Komik Strip.

Berbeda dari pelaksanaan perlombaan tahun-tahun sebelumnya pada Peksiminas XV ini dilaksanakan oleh Pusat Prestasi Nasional, Sekretariat Jenderal, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan. Dengan mempertimbangkan kondisi pandemik COVID-19 di Indonesia semua perlombaan dilakukan secara daring yaitu dengan mengirimkan karya. Petunjuk Pelaksanaan ini disusun agar penyelenggaraan PEKSIMINAS XV di tingkat nasional dapat terlaksana dengan baik.

Rektor Unimed Dr. Syamsul Gultom, SKM., M.Kes. mengucapkan selamat kepada mahasiswa Unimed yang telah berhasil meraih juara di PEKSIMINAS ke XV yang diadakan oleh Kemdikbud. Prestasi ini sangat membanggakan kita semua, apalagi ajang kompetisi bergengsi setiap tahunnya perwakilan Unimed dapat menyumbangkan prestasi yang gemilang. Kami juga turut berterimakasih kepada para dosen yang selalu membimbing dan tak kenal lelah memotivasi mahasiswanya. Kita akan terus dorong mahasiswa agar terus berprestasi dan juga berinovasi dalam berkarya. Sehingga memberikan stimulus yang positif dalam membangun Unimed menjadi kampus unggul dan berdaya saing. (Humas Unimed/eo)

X
UNIMED Mobile

FREE
VIEW