Tim Dosen Fakultas Bahasa dan Seni UNIMED melaksanakan kegiatan pengabdian kepada masyarakat di Desa Denai Lama Kecamatan Pantai Labu Kabupaten Deli Serdang. Kegiatan yang bertajuk “Pengembangan Desa Wisata Budaya Melayu Melalui Pembinaan Terampil Membatik, Pertunjukan Mak Yong, dan Rumah Baca Budaya Bagi Masyarakat Desa Denai Lama” ini akan dilaksanakan pada Juni – Agustus 2022. Kegiatan Pengabdian ini bertujuan untuk mengembangkan potensi wisata yang dimiliki Desa Wisata Denai Lama dari segi seni pertunjukannya, branding merchandise serta menguatkan daya literasi masyarakat Desa Denai Lama.
Tim pelaksana pengabdian kepada masyarakat ini diketuai Dr. Abdurahman Adisaputera, M.Hum dengan anggota Dr. Wahyu Tri Atmojo, M.Hum, Dr. Masitowarni Siregar, M. Ed, Dr. Marice, M.Hum, Achmad Yuhdi, S.Pd., M.Pd dan Ilham Rifandi, S.Sn., M.Sn. Kegiatan ini juga mengikutsertakan mahasiswa berjumlah enam orang yakni: Putri Nurul Azmi, Camelia, Melda Bonita Br Tarigan, Della Sonia Sitepu, Sindi Rismayang, dan Adzam Imawan.
Desa Wisata Denai Lama (kerap juga disebut Desa Wisata Kampoeng Lama) merupakan kawasan agrowisata yang mengandalkan persawahan dan sarapan tradisional yang dikemas dalam suasana khas nostalgia. Atraksi wisata yang dihadirkan oleh kawasan wisata ini adalah lanskap persawahan lengkap dengan pondok-pondok unik yang dapat menjadi spot berfoto yang menarik. Lebih unik lagi, wisatawan yang ingin berbelanja di kompleks wisata tersebut harus menukarkan uang Rupiah menjadi kepingan kayu yang disebut dengan kepeng. Selain itu, terdapat juga teater arena yang menampilkan beragam pertunjukan seni drama, tari dan musik tradisional yang dimainkan langsung oleh masyarakat setempat.
Keberadaan seni pertunjukan disetiap hari Minggu tak lepas dari bimbingan Sanggar Lingkaran yang dipimpin oleh Irwanto, S.H. Sanggar Lingkaran yang ia pimpin telah menjadi wadah berkreasi bagi anak muda dan ruang untuk memberdayakan masyarakat sejak awal pendiriannya. Sinergitas antara desa, masyarakatnya dan Sanggar Lingkaran menjadi kekuatan besar dalam mengembangkan Desa Wisata Denai Lama meskipun dalam perjalanannya terdapat banyak rintangan dari segi SDM seperti keterbatasan peluang untuk mempelajari jenis kesenian, kecilnya kesempatan untuk menciptakan identitas khusus dan kebutuhan literasi yang tinggi. Selain itu, masih butuh usaha ekstra dan proses lagi untuk mengeksplorasi potensi yang dimiliki desa dan masyarakatnya agar Desa Wisata Denai Lama tetap bertahan menjadi salah satu roda penggerak perekonomian masyarakat Desa Denai Lama.
Dalam kunjungan pertama tim pengabdian FBS UNIMED, Dr. Abdurrahman Adisaputera, M. Hum selaku ketua pengabdian menyampaikan apresiasi dan dukungan kepada Irwanto yang telah mempelopori kepariwisataan di Desa Denai Lama. Kehadiran tim pengabdian di Desa Wisata Denai Lama sejatinya merupakan wujud partisipasi UNIMED dalam mengembangkan pariwisata Denai Lama diberbagai bidang baik bidang seni pertunjukan, kegiatan membatik dan budaya literasi. Lebih lanjut, ketua tim pengabdian menyampaikan bahwa tim akan memberikan pendampingan Mak Yong untuk memperkaya jenis pertunjukan yang dapat ditampilkan disamping bertujuan merevitalisasi seni tradisi Melayu. Program selanjutnya yang akan dilaksanakan oleh tim pengabdian adalah pelatihan membatik yang nantinya dapat dimanfaatkan masyarakat untuk menciptakan batik khas Desa Denai Lama. Tak kalah penting, peningkatan daya literasi guna meningkatkan kecakapan intelektual masyarakat juga akan menjadi salah satu fokus dalam pengabdian tim dari FBS UNIMED.
Menyahuti tujuan dari tim pengabdian, Irwanto, S.H sebagai pimpinan Sanggar Lingkaran amat bersyukur atas program yang akan dilaksanakan oleh Tim Pengabdian FBS Universitas Negeri Medan. Irwanto sangat berharap dengan kegiatan pengabdian ini akan berimbas pada berkembangnya kepariwisataan di Desa Denai Lama guna mendongkrak roda perekonomian masyarakat setempat. Lain daripada itu, Irwanto juga menyampaikan terima kasih karena dengan berjalannya program di Sanggar Lingkaran artinya terdapat banyak pihak terkhusus Fakultas Bahasa dan Seni UNIMED yang turut ingin mencerdaskan generasi muda di Desa Denai Lama. “Kami sangat berharap program ini akan sukses nantinya demi meningkatkan kualitas SDM di Desa Wisata Denai Lama”, tutup Irwanto.