Close

" The Character Building University "

Rektor Berangkatkan 11 Civitas Unimed Calon Jamaah Haji

Sebanyak 11 orang Calon Jamaah Haji warga civitas Universitas Negeri Medan (Unimed) yang akan menunaikan ibadah haji tahun ini diberangkatkan secara resmi oleh Rektor pada hari Jumat (03/06) di Mesjid Baiturrahman Kampus Unimed.

Pada acara ini turut dihadiri Ketua Senat, Prof. Dr. Syawal Gultom, M.Pd., Wakil Rektor I Dr. Restu, M.S. Wakil Rektor II Prof. Dr. Martina Restuati, M.Si., beserta Dekan, Ketua Lembaga yang ada di lingkungan Unimed beserta Ketua juga anggota PHBI dan keluarga Jemaah haji.

Adapun 11 jemaah haji tersebut adalah Prof Dr. Sumarno, M.Pd. beserta istri, Drs. Abdul Hakim Butar Butar, MT., Ph.D. beserta istri, Dr. Puteri Lynna A Luthan, M.Sc., IPM. beserta suami, Dr. Ir. Syafiatun Siregar, M.Sc.,IPM. beserta suami, Dr. Azizul Kholis, M.Si., M.Pd., CMA., CSRS. beserta istri, Dr. Thamrin Panjaitan, M.Si. beserta istri, Dr. Jupri Darma, M.Si., Ak., CA. beserta istri, Drs. Anam Ibrahim, M.Pd. beserta istri, Vivi Emilawati, SE. beserta suami, Seri Mawarni, S.Si. beserta suami dan Dr. Lis Siti Zahro, M.Si

Pada kesempatan tersebut, Rektor Dr. Syamsul Gultom, SKM., M.Kes. mengucapkan selamat jalan kepada 11 Jemaah haji Unimed yang akan berangkat haji. “Kami pimpinan dan seluruh civitas akademika Unimed, mengucapkan selamat melaksanakan ibadah haji bagi Bapak Ibu bersama istri dan suami. Kami semua warga Unimed akan mendoakan Bapak Ibu, semoga diberi kesehatan, kemudahan dan kelancaran dalam menjalankan rangkaian ibadah haji selama ditanah suci Makkah dan Madinah nantinya.

“Saya atas nama pimpinan, mengucapkan terima kasih kepada pengurus PHBI Unimed dan BKM masjid Baiturrahman Unimed yang telah melaksanakan setiap tahunnya kegiatan pemberangkatan jamaah haji keluarga besar Unimed. Kegiatan ini merupakan bukti ikut bahagiannya kita karena ada warga kita yang mendapatkan panggilan Allah untuk melaksanakan ibadah haji yang tentu ditunggu-tunggu banyak warga muslim”. Lanjut Rektor (Humas Unimed/bg).

X
UNIMED Mobile

FREE
VIEW