Close

" The Character Building University "

Visiting Lecturer Program Studi Pendidikan Bahasa Prancis FBS UNIMED

Program Studi Pendidikan Bahasa Prancis, Fakultas Bahasa dan Seni Universitas Negeri Medan melaksanakan kegiatan Visiting Lecturer secara daring melalui Zoom Meeting pada hari Rabu, 15 Desember 2021 dengan narasumber berkebangsaan Swiss-Prancis Prof. Dr. Christopher Laenzlinger yang merupakan dosen di Département de Linguistique Institut Universitaire de Formation des Enseignants, Université de Genève, dengan tema: “Linguistique et Enseignement du Français et des Langues Etrangères: Interlangue Indonésien-Français: (Linguistik dan Pengajaran Bahasa Prancis dan Asing: Antar Bahasa Indonesia-Prancis).

Acara dibuka oleh Ketua Jurusan Pendidikan Bahasa Asing, FBS UNIMED, Bapak Dr. Zulherman, M.M., M.Pd, yang memberikan apresiasi yang tinggi atas kuliah umum yang diberikan oleh  Monsieur Laenzlinger kepada mahasiswa dan dosen Prodi Pendidikan Bahasa Prancis, Unimed, dengan harapan banyak ilmu yang akan diperoleh mahasiswa dari kegiatan ini.

Kegiatan yang dilaksanakan dari pukul 15.00 WIB – 17.30 WIB dihadiri oleh 130 partisipan dengan MC yaitu Intan Rodesia, mahasiswi Prodi Pendidikan Bahasa Prancis semester 5, dan didampingi oleh Moderator yaitu Trya Syaharani mahasiswi Prodi Pendidikan Bahasa Prancis semester 7.

Dalam paparan perkuliahannya, Prof. Dr. Christopher Laenzlinger menjelaskan mengenai pembelajaran bahasa Prancis di Swiss, metode pembelajaran DADD, permasalahan dalam tata bahasa (grammaire) bahasa Prancis, struktur dan jenis kalimat, serta perbandingan bahasa Prancis dengan bahasa Indonesia. Lebih lanjut Prof. Laenzlinger  memaparkan bahwa dalam materi perbandingan bahasa Prancis dengan bahasa Indonesia, beliau dibantu oleh Monsieur Elga Prayoga yang merupakan mahasiswa asal Indonesia (alumnus Universitas Brawijaya) yang saat ini sedang berkuliah di Université de Genève Swiss. Prof. Laenzlinger juga menerangkan bahwa sebagai pembelajar, kita harus memperkaya dan mengelola lexique yang bertujuan untuk membangun dan meningkatkan pengetahuan multibahasa dari kosakata dasar hingga perkembangan kosa-kata kompleks.

Pada saat sesi tanya jawab, para mahasiswa dan para dosen terlihat sangat antusias, hal ini ditunjukkan dengan 12 pertanyaan yang diajukan, 10 dari mahasiswa dan 2 dari dosen. Pertanyaan yang diajukan sangat beragam, terkait dengan permasalahan tata bahasa bahasa Prancis dan pembelajaran bahasa Prancis.

Kegiatan kuliah umum ini ditutup oleh Dr. Tengku Ratna Soraya, M. Pd selaku Ketua Program Studi Pendidikan Bahasa Prancis, Fakultas Bahasa dan Seni Unimed. KaProdi berharap bahwa kegiatan kuliah dengan doesen tamu ini akan bisa terealisasi kembali di semester depan.(Humas Unimed/zr)

X
UNIMED Mobile

FREE
VIEW