Close

" The Character Building University "

FMIPA UNIMED Gelar Kompetisi Program Kreatifitas Mahasiswa 2021

Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) menggelar Kompetisi Program Kreativitas Mahasiswa (PKM), Sabtu (11/12). Acara digelar secara online melalui aplikasi Zoom Meeting Room.

Pada hasil kompetisi PKM ini dari 20 kelompok 3 diantaranya meraih kemenangan. Juara 3 diraih tim dari Mahasiswa Ilmu Komputer, Juara 2 dari tim Mahasiswa prodi Pend. Fisika, dan Juara pertama diraih oleh tim dari Mahasiswa prodi Kimia.

Wakil Dekan III FMIPA Dr. Rahmatsyah, M.Si mengucapkan selamat kepada tim pemengang kompetisi PKM 2021. “Jangan merasa puas teruslah mengasah ilmu dan kemampuan ananda sekalian”,tuturnya.

Dr Rahmatsyah mengatakan tujuan mengikuti PKM adalah untuk mengasah mahasiswa menjadi kreatif sesuai dengan minat dan bakat, karena kreatifitas adalah kunci dari penilaian PKM ini. “Saya berharap semoga setelah kemenangan ini,ananda siap bersaing dengan perubahan global sehingga mempertajam wawasan untuk bersaing ditingkat nasional”. Dr. Rahmat juga menjelaskan pada tahun 2021 terdapat 9 skema PKM dari Direktorat Pembelajaran dan Kemahasiswaan, yang sebelumnya hanya 7 skema. Dari ke 9 itu yakni PKM Riset Eksakta PKM Riset Sosial Humaniora (PKM RE- PKM RSH), kemudian PKM Kewirausahaan (PKM K), PKM Pengabdian Masyarakat (PKM PM), PKM Penerapan Iptes (PKM PI), PKM Karsa Cipta (PKM KC), PKM Gagasan Futuristik Konstruktif (PKM GFK), PKM Karya Inovatif (PKM KI), PKM Gagasan Tertulis (PKM GT) dan terakhir PKM Artikel Ilmiah (PKM AI). “Dari 9 skema diatas tentunya mahasiswa harus ditingkatkan minat dan bakatnya seperti yang pernah disampaikan Mendikbud yaitu kampus merdeka adalah merdeka belajar”, terangnya.

Kegiatan ini dimulai dari tanggal 15 Juli – 20 November 2021 dengan pedoman pertama melakukan pendaftaran, di tanggal 21 – 30 November dilakukan seleksi awal, selanjutnya di tanggal 2 Desember pengumuman finalis. Sebelumnya peserta yang mendaftar judul proposalnya sebanyak 346 tim. Setelah melalui beberapa proses akhirnya yang lolos kompetisi 20 tim yaitu dari jurusan Kimia, Fisika, Biologi, Matematika, Pend. Ipa dan Ilmu Komputer.

Ketua Panitia Yul Ifda Tanjung, M.Pd mengatakan, 20 tim hari ini bersaing mempresentasikan judul proposalnya untuk memperebutkan juara 3,2 dan 1. Tim yang berhasil juara di posisi 3 yaitu tim Karimuddin Hakim Hasibuan dengan Judul Proposal “B-Ton; Pendeteksi Kualitas Beton Dengan Metode Computer Vision Berbasis Prototipe Aplikasi Mobile (PKM KC)”. Juara 2 diraih oleh tim Wuri Cahyaningrum dengan Judul Proposal “Rancang Bangun Alat Kendali Jemuran Kerupuk Otomatis Berbasis IoT (Internet Of Things) Dalam Skala Home Industry Sebagai Alternatif Di Musim Hujan (PKM PI)”. Selanjutnya Juara Pertama (1) diraih oleh Tim Nadia Givani Br Hotang Judul Proposal “Co- Jeges. Pewarni Alami Ulos Batak Toba (PKM K)”.

Selamat atas Ketiga Tim Pemenang dalam ajang Kompetisi Program Kreativitas Mahasiswa 2021. Ketiga pemenang akan diberikan penghargaan berupa E- Sertifikat & Finalis kemudian mendapatkan E- Sertifikaf serta uang pembinaan untuk juara 1,2 dan 3. (Humas Unimed/js)

X
UNIMED Mobile

FREE
VIEW