Close

" The Character Building University "

Mahasiswa FBS Unimed Juara Taekwondo Internasional

Mahasiswa Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia FBS Unimed, Yandika Lamtorang Gurusinga meraih Juara 2 Taekwondo Kelas Poomsea (Jurus) under 30th di ajang World Changmookwan Championship 2021 yang diselenggarakan oleh Korea Selatan, diikuti oleh 30 Negara. Perhelatan tersebut dilaksanakan pada 7-9 November 2021 di Korea Selatan.

Rektor Unimed Dr. Syamsul Gultom, SKM., M.Kes. mengucapkan selamat dan rasa bangganya kepada Yandika Lamtorang Gurusinga yang telah mengharumkan nama Unimed dikancah internasional pada ajang World Changmookwan Championship 2021 di Korea Selatan. Sungguh prestasi yang membanggakan kita dimana mahasiswa kita dapat masuk ke Final dengan meraih medali perak, mengalahkan setidaknya 30 Negara yang mengikuti ajang tersebut. Semoga prestasi ini dapat memberikan semangat dan motivasi bagi mahasiswa lainnya agar terus mengembangkan minat dan bakatnya, diluar nilai akademik.

Dekan FBS Dr. Abdurahman Adisaputera, M.Hum, dikantornya juga mengucapkan selamat dan berharap semoga prestasi membanggakan ini menjadi pendorong yang bersangkutan untuk terus berprestasi. Serta dapat menjadi penyemangat bagi mahasiswa FBS lainnya untuk aktif mengasah minat dan potensi dirinya untuk mengikuti berbagai kujuaraan dan lomba. Nyakinlah dengan potensi diri dalam meraih prestasi yang tentu akan membanggakan diri, keluarga dan civitas Unimed. (Humas Unimed/eo)

X
UNIMED Mobile

FREE
VIEW