Close

" The Character Building University "

LSP UNIMED Terima Kunjungan Master Asesor BNSP pada Kegiatan Witness

Pada tanggal 3 September 2021, LSP Unimed melaksanakan Kegiatan Witness yaitu melakukan Uji Kompetensi Mahasiswa oleh Asesor LSP Unimed yang disaksikan secara langsung oleh Master Asesor dari Badan Nasional Sertifikasi Profesi (BNSP) yakni Master Asesor 1 (Aldo Monardo Tobing) dan Master Asesor 2 (Mujino) di beberapa Fakultas yang berada di Unimed.

Sebelum kegiatan tersebut berlangsung kedatangan Tim Master Asesor disambut hangat oleh Dekan Fakultas Teknik yaitu Prof. Dr. Harun Sitompul, M.Pd yang juga sebagai perwakilan anggota Dewan Pengarah LSP Unimed. Hadir juga bersama Ketua LSP Unimed Drs. Hidir Efendi M.Pd., Sekretaris LSP Unimed Drs. Dadang Mulyana, M.Pd serta 20 orang tim asesor LSP Unimed di Aula Serbaguna Fakultas Teknik.

Prof. Harun Sitompul mengatakan kegiatan ini adalah salah persyaratan untuk mendapatkan sertifikat Uji Kompetensi para Mahasiswa atau Alumni yang nantinya sebagai pendamping ijazah mahasiswa. “ Untuk mendapatkan sertifikat lisensi LSP ini, LSP Unimed melakukan kegiatan witness (penyaksian Uji Kompetensi) yang di saksikan langsung oleh master asesor dri BNSP, sebelumnya LSP Unimed sudah memperoleh SK Lisensi.

Ketua LSP Unimed mengatakan sebelum menuju lisensi ini tim LSP Unimed sudah melakukan persentasi dijakarta, “ full asesmen juga sudah di lalui,sampai akhirnya keluarlah SK lisensi LSP Unimed. Kemudian melakukan uji kompetensi pada mahasiswa Unimed yang disaksikn langsung oleh Asesor BNSP ke TUK (tempat uji kompetensi) kemudian tim Asesor BNSP juga nantinya akan memeriksa langsung MUK (materi uji kompetensi) nya “.

X
UNIMED Mobile

FREE
VIEW