Close

" The Character Building University "

Kuliah Tamu FMIPA UNIMED Hadirkan Profesor dari Australia

Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) Unimed mengadakan kuliah tamu secara online dengan Tema “ Learning at Mitro Level Topic” dengan aplikasi Zoom meeting pada Rabu (01/09). Pada webinar ini mengundang narasumber Prof.Mauro Mocerino dari Curtin University Australia. Kegiatan ini dibuka oleh Dekan FMIPA Prof. Dr. Fauziyah Harahap, M.Si. Dan dihadiri 180 peserta yang terdiri dari wakil dekan , dosen dan mahasiswa dilingkungan FMIPA Unimed.

Dekan FMIPA Prof. Dr. Fauziyah Harahap, M.Si dalam sambutannya mengatakan kegiatan ini merupakan kegiatan kedua yang merupakan kegiatan Kemitraan yang difasilitasi WR4 Unimed dengan Program Bilingual FMIPA Unimed. Kuliah tamu ini berlangsung sebagai salah satu perwujudan kerja sama dan kolaborasi antara Universitas Negeri Medan dan Curtin University. Kesempatan terbaik bagi kita untuk memperoleh pemahaman yang lebih baik tentang materi kajian ini sehingga dapat memperoleh makna dan pengetahuan khususnya dalam materi kimia

“Kita berharap dengan adanya kegiatan ini Dosen dan mahasiswa dapat mengikuti dengan serius supaya dapat memotivasi untuk meningkatkan penguasaan akademik perkuliahan dan pengetahuan khususnya para dosen dan juga mahasiswa dilingkungan FMIPA Unimed.” Lanjutnya.(Humas Unimed/ms)

X
UNIMED Mobile

FREE
VIEW