Close

" The Character Building University "

Tim LPPM UNIMED Kembangkan Desain Cenderamata Berbasis Local Wisdom di Desa Tanjung Sari

Tim PKM LPPM UNIMED mengadakan kegitan Pengembangan  Desain Cenderamata Berbasis  Local Wisdom di Azura Sticker Desa Tanjung Sari Kec. Batang Kuis Kab. Deli Serdang pada bulan Juli-Agustus 2021. Adapun Tim PKM UNIMED yang melaksanakan pelatihan tersebut diketuai oleh Dr. Wahyu Tri Atmojo, M. Hum, yang beranggotakan Dr. Hidayat, M. Si dan  Drs. Misgiya, M.Hum serta lima orang mahasiswa Maulana Yusuf Arasyid,  Dwi Ulfa Ramadani, Ani Masruroh, Lia Hafiza dan Yusuf Efendi Lubis.

Kegitan tersebut turut dihadiri oleh Kepala Desa Tanjung Sari  Muhammad Hidayah yang diwakili oleh Muhammad Yusuf Hasibuan perangkat desa, Pemilik Azura Cutting Sticker Fadril Yudha Putra, dan Pemuda setempat perwakilan dari setiap dusun yang ada di Desa Tanjung Sari sebagai mitra dalam melakukan kegiatan ini. Serta dari Perwakilan LPPM UNIMED Henry Situmorang, S.Sos.

Dr. Wahyu Tri Atmojo, M. Hum, menjelaskan bahwa Kegiatan ini dilaksanakan menjadi dua tahapan. Tahap pertama pemberian informasi mengenai pengembangan desain cenderamata berbasis local wisdom oleh  tim PkM yang dilaksanakan secara tatap muka dengan menerapkan protokol kesehatan. Pada tahapan ini peserta diberikan pengetahuan tentang cara membuat desain/sketsa serta pengetahuan tentang cara mencetak dan memindahkan hasil desain/sketsa kemedia pring melamin dan bingkai fiber, kegiatan pendampingan ini dilaksanakan mulai awal bulan Juli 2021 hingga akhir Agustus 2021. Sedangkan pada tahapan kedua dilakukan pendampingan pembuatan cenderamata berbasis local wisdom oleh tim PkM.  dan Pimpinan Azura Sticker. Kegiatan ini dipraktekan lansung oleh masing peserta, dengan hasil desain/ sketsa mereka sendiri. Kemudian setiap kegiatan ini didokumentasikan, dan diunggah di youtube, sehingga dapat menginspirasi masyarakat lainnya.

“Pada kesempatan ini, kami dari tim PkM Unimed akan menyerahkan alat/bahan untuk keperluan pengembangan desain cenderamata berbasis local wisdom berupa Piring melamin, Bingkai Fiber, Pisau Cutting, Sticker Hologram, Pisau dan alat pendukung pembuatan cenderamata berbasis local wisdom lainnya ” ujar Dr. Wahyu Tri Atmojo, M. Hum dalam acara pembukaan pelatihan.

Tim Progran Kemitraan Masyarakat Unimed sangat mengharapkan peserta (pemuda stempat ) bersama desa dapat mempraktekkan ilmu yang diberikan oleh Tim PkM, sehingga dapat menambah penghasilan dan dapat membuka lapangan kerja baru bagi masyarakat sekitar. Dikarenakan  Desa Tanjung Sari sangat dekat dengan Bandara Kuala Namu dan Kota Medan.(Humas Unimed)

X
UNIMED Mobile

FREE
VIEW