Close

" The Character Building University "

FMIPA UNIMED Hadirkan Profesor Tamu dari Australia di Kuliah Umum

Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) Unimed mengadakan kuliah tamu secara online dengan Tema “Organic Chemistry Lecture with Mechanism” dengan aplikasi Zoom meeting pada Rabu (25/08).

Pada webinar ini mengundang narasumber Prof.Mauro Mocerino dari Curtin University Australia. Kegiatan ini dibuka oleh Wakil Dekan I Bidang Akademik FMIPA Unimed Dr. Jamalum Purba, M.Si .Dan dihadiri 312 peserta terdiri dari 17 dosen dan 295 mahasiswa dilingkungan FMIPA Unimed.

Wakil Dekan I FMIPA Unimed Dr. Jamalum Purba, M.Si dalam sambutannya menyatakan” kegiatan ini merupakan kegiatan pertama yang merupakan kegiatan Kemitraan yang difasilitasi WR4 Unimed dengan Program Bilingual FMIPA Unimed .Berharap Dosen dan mahasiswa dapat mengikuti kegiatan ini dengan serius karena kuliah umum pada hari ini merupakan kesempatan terbaik bagi kita untuk memperoleh pemahaman yang lebih baik tentang materi kajian ini sehingga dapat memperoleh makna dan pengetahuan khususnya dalam materi kimia organic. Kuliah tamu ini berlangsung sebagai salah satu perwujudan kerja sama dan kolaborasi antara Universitas Negeri Medan dan Curtin University.

“Kita berharap agar kegiatan ini dapat memotivasi mahasiswa dan dosen untuk meningkatkan penguasaan akademiknya baik dalam perkuliahan maupun persiapan penelitian. Selain Jurusan Kimia, diharapkan pula Jurusan lain dapat termotivasi untuk melaksanakan kegiatan serupa” Lanjutnya.(Humas Unimed/ms)

X
UNIMED Mobile

FREE
VIEW