Close

" The Character Building University "

FMIPA Unimed Siap Raih WBK dan WBBM

Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) Universitas Negeri Medan menggelar rapat internal dan pendampingan tim dalam mempersiapkan seluruh dokumen dan layanan pendukung untuk mewujudkan zona integritas. Upaya ini untuk meraih predikat Wilayah Bebas Korupsi dan Wilayah Birokrasi Bersih Melayani dari MenpanRB.

Zona Integritas merupakan predikat yang diberikan kepada instansi pemerintah karena telah memiliki komitmen dalam mewujudkan Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM) melalui implementasi reformasi birokrasi, khususnya dalam hal pencegahan korupsi dan peningkatan kualitas pelayanan publik. Tujuan dilaksanakan kegiatan ini adalah untuk menyelaraskan berkas data-data komponen ZI yang sudah dikumpulkan apakah sudah benar atau ada perbaikan.” Ujar Dekan FMIPA Unimed Prof. Dr. Fauziyah Harahap, M.Si dalam sambutannya di Rapat Internal dan Pendampingan Tim. (09/03/2021)

Lanjut Prof. Fauziyah, Kegiatan kita hari ini difokuskan untuk mempersiapkan seluruh dokumen dan layanan pendukung dalam wujudkan FMIPA raih WBK dan WBBM tahun ini. Kegiatan ini sudah dicanangkan oleh Kemendikbud dan masing-masing PTN dipilih 1 fakultas. Alhamdulilah pak Rektor telah memutuskan FMIPA untuk dipersiapkan meraih harapan bersama tersebut. Insya Allah dengan kerja tim dan kita saling bahu membahu, mudah-mudahan kita bisa mewujudkan harapan pak Rektor dan seluruh civitas. Kami FMIPA sangat mohon dukungan dari pimpinan, semua civitas FMIPA dan stakeholders, agar kita bisa mempersiapkan secara matang. Kami mengucapkan terima kasih atas komitmen dan kerjasama kita semua.

Kegiatan yang digelar secara virtual menggunakan aplikasi zoom meeting ini menghadirkan narasumber Dr. Darwin M.Pd. dan Dr. Agus Junaidi, ST., MT, dan tim RBI Universitas. Kegiatan ini diikuti juga oleh Ketua Tim RBI unimed, Wakil Dekan, Kepala Humas, Tim ZI FMIPA dan seluruh Fungsionaris di Lingkungan FMIPA UNIMED.

Dr. Agus Junaidi dalam paparannya mengatakan “Untuk mendapatkan WBK dengan skor minimal 75 jika tercapai menuju WBBM. Mendapatkan ZI WBK tidak semudah membalikkan telapak tangan, pada Tahun 2020 Ditjen Pendidikan Tinggi mengajukan 15 satker yang terdiri dari 14 Fakultas Universitas dan 1 Unit Kerja Eselon 2 Ditjen Dikti yakni Setditjen Dikti untuk mengikuti pembangunan Zona Integritas namun belum ada yang memunuhi syarat. Tidak hanya kerja tim yang dibutuhkan dalam proses ini melainkan juga keterlebitan seluruh komponen”.

Dr. Darwin, menyampaikan dalam paparannya,“ Tim Zona Integritas bagian integral dari RBI Unimed secara keseluruhan sehingga nanti ZI FMIPA Unimed menjadi best practice bagi fakultas atau unit lain yang ada di lingkungan Unimed. Dalam laporan sebelumnya tahun 2018, untuk struktur organisasi Unimed sudah sesuai dengan Permendikbud No. 148 Tahun 2014 tentang OTK Unimed. Pada tahun 2015 dan 2016 telah disahkannya pembentukan Fakultas Ekonomi dan 6 UPT, dan pada tahun 2017 dan 2018 telah dilakukan pembentukan Lembaga Pengembangan dan Penjaminan Mutu Pendidikan dengan melebur Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat”.(Humas Unimed/fg)

X
UNIMED Mobile

FREE
VIEW