Close

" The Character Building University "

UNIMED Serahkan Surat Tugas Dosen dan Tendik Non PNS Tahun 2021

Unimed melaksanakan kegiatan pengarahan, penandatanganan kontrak dan penyerahan surat tugas kepada Dosen dan Tendik non PNS tahun 2021 sebanyak 305 Tenaga Kependidikan dan 85 Dosen di lingkungan Universitas Negeri Medan pada Selasa (2/2).

Acara tersebut dibuka oleh Rektor Unimed Dr. Syamsul Gultom, SKM., M.Kes., Acara tersebut dilaksanakan secara simbolis yang tandatangani langsung oleh Wakil Rektor II Prof. Dr. Martina Restuati, M.Si., dan disaksikan oleh Wakil Rektor I Dr. Restu, MS., dan Kepala Biro Herawaty Br. Ginting, S.Pd., M.Pd..

Rektor Unimed Dr. Syamsul Gultom, SKM., M.Kes. mengucapkan terimakasih dan penghargaan yang tinggi atas kerjasama dan dedikasi yang baik kepada seluruh PHL di Unimed yang telah bekerja dengan maksimal dan telah memenuhi target kerja yang diamanahkan. Hari ini kita menyerahkan Surat Keputusan Perpanjangan Pegawai Tidak Tetap Non PNS tahun 2021 Tahun 2021 bagi 305 Tenaga Kependidikan dan 85 Dosen di Universitas Negeri Medan.

Selanjutnya Rektor menjelaskan Unimed setelah berubah status menjadi PTN BLU akan terus berupaya agar dapat meningkatkan kesejahteraan semua PHL di Unimed. Kita akan terus meningkatkan tata kelola, kinerja dan prestasi capaian, serta meningkatkan daya saing lulusan. Karena layanan akademik terbaik, sangat kita butuhkan dan harus kita wujudkan di kampus Unimed yang kita banggakan. Jika semua layanan akademik sudah bagus, tentu akan mendukung kinerja dosen dan mahasiswa dalam peningkatan prestasi. Oleh karena itu, kami berharap kepada dosen dan tenaga kependidikan PHL yang hari ini menerima SK Perpanjangan kontrak dapat lebih fokus terhadap tugas dan tanggungjawab yang diberikan. Jika ada kendala dan permasalahan yang dihadapi dalam menjalan tugas, agar segera berkoordinasi dan konsultasi kepada atasan, sehingga tidak menimbulkan permasalahan lain dalam memberikan pelayanan akademik terbaik. (Humas Unimed/eo)

X
UNIMED Mobile

FREE
VIEW