Budaya Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) di dalam lingkungan kampus menjadi fokus pembicaraan dalam kuliah umum di Aula Digital Library Lt. IV Unimed (Jumat, 31/1). Kuliah umum ini menghadirkan Prof. Dr. Tri Martiana dr., M.S. (Dekan Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Airlangga, Surabaya) sebagai pemateri.
Dalam paparannya, Tri Martiana mengatakan “kesadaran untuk mengimplementasi K3 sangat diperlukan karena kecelakaan bisa terjadi dimana saja dan kapan saja, termasuk di institusi pendidikan. Dia lantas mencontohkan sederet kasus kecelakaan kerja yang pernah terjadi di lingkungan kampus. Seperti kebakaran karena arus pendek listrik, ledakan akibat bahan kimia, keracunan makanan, hingga bangunan yang ambruk.”
Kuliah umum K3 yang diikuti oleh ratusan mahasiswa, dosen dan pengelola laboraturium se-lingkungan Unimed, dibuka oleh Wakil Rektor IV Prof. Drs. Manihar Situmorang, M.Sc., Ph.D. Didampingi oleh Dekan FT, FIK dan FIS beserta Wakil Dekan. Pada kesempatan tersebut, Prof. Manihar Situmorang mengatakan lingkungan yang aman dan sehat harus menjadi budaya bagi Unimed. Jika lingkungan aman, maka seluruh civitas akademika bisa bekerja dan belajar dengan nyaman, produktivitas kerja pun ikut meningkat. Oleh karean itu, kami mengajak mahasiswa, doen dan pengelola Lab di Unimed meningkatkan kesadaran perlindungan Kesehatan Keselamatan Kerja (K3). Selain itu, juga mengingkatkan kesadaran untuk menghindari Penyakit Akibat Kecelakaan Kerja (PAK) kepada pekerja. (Humas Unimed/eo)