Close

" The Character Building University "

Rektor UNIMED Pimpin Upacara Sumpah Pemuda

Ribuan civitas akademika Universitas Negeri Medan mengikuti Upacara Peringatan 91 Tahun Hari Sumpah Pemuda di Lapangan Serbaguna Unimed, Senin (28/10/2019). Acara tersebut berlangsung tertib dan khidmat dengan cuaca yang teduh. Adapun yang hadir dalam acara peringatan tersebut, yakni Rektor Unimed Dr. Syamsul Gultom, SKM, M.Kes., para Wakil Rektor, Dekan seluruh fakultas, wakil dekan, Direktur Pascasarjana, Wakil Direktur Pascasarjana, Dharmawanita Unimed, Senat Universitas, Kepala Biro, Kepala dan Ketua Lembaga/Unit, seluruh dosen dan pegawai di lingkungan Unimed, serta dan ribuan mahasiswa Unimed.

Hari Sumpah Pemuda (HSP) ke-91 ini mengambil tema “Bersatu Kita Maju”. Tema besar ini diambil untuk menegaskan kembali komitmen yang telah dibangun oleh para pemuda yang diikrarkan pada tahun 1928 dalam Sumpah Pemuda. Bahwa hanya dengan persatuan kita dapat mewujudkan cita-cita bangsa. Tema ini sesungguhnya diperuntukkan untuk seluruh elemen bangsa, tetapi bagi pemuda menjadi keharusan karena ditangan pemuda lah Indonesia bisa lebih maju. Pemuda untuk Indonesia maju adalah pemuda yang memiliki karakter, kapasitas, kemampuan inovasi, kreativitas yang tinggi, manidiri, inspiratif serta mampu bertahan dan unggul dalam mengahadapi persaingan dunia.

Dalam amanatnya, Rektor menyampaikan pidato Menpora yang berisi, “Pesatnya perkembangan teknologi informasi ibarat dua mata pisau. Satu sisi ia memberikan jaminan kecepatan informasi sehingga memungkinkan para pemuda ita untuk meningktakna kapasitas pengetahuan dalam perkembangan sumber daya serta daya saing, namun disisi lain perkembangan ini mempunyai dampak negative, informasi-informasi yang bersifat destruktif mulai dari pornografi, narkoba, pergaulan bebas hingga radikalisme dan terorisme juga masuk dengan mudahnya apabila pemuda tidak dapat membendung dengan filter ilmu pengetahuan dan karakter positif dalam berbangsa dan bernegara.”

Lanjutnya, “Pemuda yang memiliki karakter yang tangguh adalah pemuda yang memiliki karakter moral dan karakter bangsa, pemuda yang beriman dan bertaqwa, beritegritas tinggi, jujur, santun, bertanggung jawab, disiplin, kerja keras, kerja cerdas, kerja ikhlas dan tuntas. Pemuda juga harus memiliki kapasitas intelektual dan skill kepemimpinan, kewirausahaan, dan kepeloporan yang memumpuni, serta pemuda harus memiliki inovasi agar mampu berperan aktif dalam kancah internasional.”

Diakhir amanatnya, Rektor Unimed menghimbau para pemuda “Wahai, pemuda Indonesia, dunia menunggumu, berjuanglah, lahirkanlah ide-ide, tekad dan cita-cita, pengorbanan dan perjuanganmu tidak akan pernah sia-sia dalam mengubah dunia. Selamat Hari Sumpah Pemuda ke 91 Semoga melalui peringatan ini kita selalu menghormati jasa para pemudam jasa para pendiri bangsa dan jasa para pahlawan.” (Humas Unimed/eo)

X
UNIMED Mobile

FREE
VIEW