Close

" The Character Building University "

OKTOBERFEST FBS UNIMED 2019, Tampilkan Produk Kreativitas Mahasiswa

Oktoberfest merupakan festival yang diadakan setiap tahun di München, Bayern, Jerman, pada akhir September sampai Oktober. Festival ini merupakan salah satu acara paling terkenal di kota ini dan juga merupakan festival terbesar di dunia dengan sekitar enam juta pengunjung setiap tahunnya. Festival Oktoberfest pun terus tumbuh dan berkembang di Jerman hingga ke penjuru dunia, termasuk Indonesia. Fakultas Bahasa dan Seni (FBS) Universitas Negeri Medan juga ikut merayakan festival setiap tahunnya di bulan Oktober yang digelar oleh Program Studi Pendidikan Bahasa Jerman FBS. Festival Oktoberfest tahun 2019 ini diadakan di pelataran parkir FBS, 24 – 25 Oktober 2019.

Pembukaan Festival Octoberfest dibuka oleh Dekan FBS Dr. Abdurrahman Adisaputera, M.Hum, beserta para Wakil Dekan I Dr. Wahyu Triadmodjo, M.Pd., Wakil Dekan II Drs. Basyaruddin, M.Pd., Wakil Dekan III Dr. Marice, M.Hum., Kajur dan Kaprodi di lingukungan FBS Unimed, SEMAF dan BNPF FBS. Festival ini dihadiri oleh dosen jurusan bahasa asing, mahasiswa dan ratusan utusan siswa SMA yang mengikuti berbagai lomba kreativitas siswa.

Beragam lomba yang diadakan pada acara ini seperti menghias stand yang diikuti berbagai sekolah di kota Medan, lomba penampilan terbaik untuk mahasiswa, lomba bersastra dan berdrama bahasa Jerman. Selain itu, ada pula lomba cerdas cermat pengetahuan tentang Jerman, lomba makan roti Jerman, Pop Song, Tarian Jerman, Raja dan Ratu Jerman untuk siswa dari sekolah-sekolah SMA di Medan.

Dalam sambutannya diacara pembukaan, Dekan FBS Dr. Abdurrahman Adisaputera, M.Hum. mengatakan “Octoberfest merupakan kegiatan yang sangat ditungu-tunggu oleh civitas FBS baik dosen maupun mahasiswa, serta siswa-siswi SMA di SUMUT, karena kegiatan ini rutin digelar oeh Prodi Pendidikan Bahasa Jerman. Tujuan dari acara ini adalah memperkenalkan budaya Jerman dan meningkatkan pemahaman bahasa asing bagi muda-mudi Indonesia, khususnya pelajar di Medan. Kami pimpinan FBS sangat memberikan apresiasi atas kegiatan baik seperti ini, kita berharap kegiatan ini menjadi wadah bagi mahasiswa jurusan bahasa asing dalam memperkenalkan ke publik serta menjadi wadah bagi mahasiswa untuk mengembangkan kreativitas berbahasa jerman dan mengenal lebih dekat budayanya, karena salah satu cara meningkatkan pemahaman bahasa jerman dengan memahami budayanya juga. Semoga tahun-tahun yang akan datang Oktoberfest lebih menampilkan hal yang menarik sebagai inovasi-inovasi baru bagi dosen dan mahasiswanya.

Senada dengan Dekan FBS, Kaprodi Pendidikan Bahasa Jerman, Hafniati, MA, juga mengatakan, kegiatan ini aktif kami laksanakan setiap tahunnya dengan berbagai kreativitas dan inovasi yang baru, karena kami dosen dan mahasiswa akan merancang yang berbeda dan menyesuaikan dengan hal-hal yang baru. Kami berharap kegiatan ini menjadi wadah bagi mahasiswa Prodi Pendidikan Bahasa Jerman dalam menunjukkan karya terbaiknya dari hasil proses perkuliahan yang dilakukan. Sehingga akan terus mengembangkan kemampuan berbahasa Jerman sekaligus memahami budayanya, serta memperkenalkan bahasa Jerman kepublik.” (Humas Unimed/eo)

X
UNIMED Mobile

FREE
VIEW