Wakil Rektor IV Unimed memberangkatkan Mahasiswa Program Pertukaran Mahasiswa Tanah Air – Sistem Alih Kredit dengan Teknologi Informasi dan Transfer of Credit (ToC). Acara pemberangkatan dilaksanakan di Ruang Sidang A Biro Rektor Lt III Kamis, (15/08).
Turut hadir Wakil rektor III Prof. Dr. Sahat Siagian, M.Pd., Dekan FT, Dekan FIS, Wakil Dekan III FMIPA, Staf Ahli Wakil Rekor IV, Kabag, Kasub Unimed, dan peserta Permata. Adapun jumlah mahasiswa yang mengikuti Permata Sakti berjumlah 13 orang dan Transfer of Credit berjumlah 26 orang.
Tujuan kegiatan ini untuk memberikan pemahaman bagi mahasiswa yang mengikuti Permata mengenai mekanisme perkuliahan di universitas yang dikirim, apa yang harus dilakukan pertama kali setelah sampai di universitas yang dikirim. Dengan mengikuti program PERMATA mahasiswa memperoleh keuntung yaitu mendapatkan prioritas ketika mendaftar beasiswa LPDP atau mencari pekerjaan mahasiswa tersebut lebih diprioritaskan.
Wakil Rektor IV Prof. Manihar saat membuka acara mengatakan agar mahasiswa yang mengikuti PERMATA dan Transfer of Credit harus menjaga nama baik Unimed jangan mau kalah dengan mahasiswa di kampus yang dikirim. Para mahasiswa harus menunjukkan kemampuannya jika disini nilainya bagus maka di sana juga harus mempertahankan nilai bagus tersebut biarpun lingkungannya berbeda.
Lanjut Prof Manihar memanfaatkan fasilitas PT mitra untuk pengembangan diri, belajar meningkatkan kompetensi dan membawa oleh-oleh pengalaman untuk di share di Unimed, lihat apa yang belum ada di Unimed terutama yang berhubungan dengan RI 4.0 gunakan strategi belajar dan rekreasi. Dan faktor yang dapat menentukan keberhasilan saudara dalam studi di PT mitra adalah sikap, semangat dan cara belajar saudara. (Humas Unimed/dv)