MEDAN – Universitas Negeri Medan melaksanakan kegiatan Orientasi Awal Akademik Mahasiswa Program Pendidikan Profesi Guru (PPG) Tahap II Universitas Negeri Medan Tahun 2019 di Digital Library Unimed (3/7). Tujuan dari kegiatan ini untuk melanjutkan tahapan pendalaman materi melalui pembelajran dalam jaringan pada tanggal 08 April s.d 27 Juni 2019 dan melakukan lapor diri pada tanggal 01-02 Juli 2019, selanjutnya peserta PPG dalam jabatan tahap II tahun 2019 akan mengikuti Pembelajaran tatap muka dalam bentuk lokakarya pada tanggal 04 s.d 25 Juli 2019 di Universitas Medan. Selain itu juga setelah tahapan lokakarya ini selesai di laksanakan akan dilanjutkan dengan pelaksanaan PPL di sekolah mitra, Uji kerja, dan Uji Pengetahuan.
Kegiatan ini dibuka oleh Rektor Unimed Prof. Dr. Syawal Gultom, M.Pd Turut hadir Wakil Rektor I, II, III, IV Para Dekan, Wakil Dekan dan Ketua Prodi di lingkungan Unimed, Tim Pusat PPG dan Tim Pengelola PPG Unimed.
Pada sambutannya, Rektor Unimed Prof. Dr. Syawal Gultom, M.Pd mengatakan” Bahwa meningkatkan mutu pendidikan Indonesia dari sekolah. Meningkatkan kualitas guru akan melahirkan generasi yang berkualitas pula. Guru diharapkan lebih mengutamakan perbaikan moral dan perilaku dari pada pengetahuan. Karena tanpa penguatan moral dan sikap yang baik, pengetahuan tidak akan berdampak baik dan berguna bagi orang banyak
Dalam laporannya Ketua Pelaksana Dr. Abil Mansyur, M.Si mengatakan “Bahwa peserta PPG dalam jabatan yang akan mengikuti kegiatan ini setelah dinyatakan lulus pada pendalaman materi melalui pembelajaran dalam jaringan sebanyak 369 peserta yang terbagi pada 6 (enam) Bidang studi yaitu : Guru Kelas SD (158 peserta),Guru Kelas PAUD/TK (45 peserta), Matematika (23 peserta), Pendidikan Jasmani dan Kesehatan (45 peserta) , PKn ( 23 Peserta) dan Bahasa Inggris (75 peserta)
Selanjutnya, “Pada tahapan yang harus diikuti oleh seluruh peserta PPG dalam Jabatan ini hingga dinyatakan lulus dan mendapatkan sertifikat pendidik nantinya sungguh sangat melelahkan. Oleh karena itu kami berharap tentunya para peserta dapat menyikapi kelelahan ini dengan ikhlas dan penuh rasa syukur”Ujar Abil. (Humas Unimed/ms)