Close

" The Character Building University "

UNIMED Berangkatkan Mahasiswa PPG 3T untuk PPL ke Sekolah Mitra

MEDAN – Rektor Universitas Negeri Medan Prof. Dr. Syawal Gultom, M. Pd, berangkatkan 41 mahasiswa Pendidikan Profesi Guru (PPG) 3T, untuk mengikuti praktek pengalaman lapangan (PPL). Acara pemberangkatan digelar di gedung Serbaguna VIP Unimed, Senin (25/3).

Turut hadir dalam acara seluruh Wakil Rektor dan Dekan di lingkungan Unimed, Ketua Koordinator PPG Unimed, Ketua LP2M Unimed, Dosen Pembimbing dan Guru Pamong yang berasal dari beberapa sekolah mitra di Sumatera Utara. Adapun mahasiswa PPG 3T yang akan mengikuti PPL ini berasal dari Program Studi Pendidikan Teknik Elektro dan Pendidikan Tata Rias.

Rektor Unimed Prof. Dr. Syawal Gultom dalam arahannya mengatakan, seluruh mahasiswa PPG 3T yang akan mengikuti PPL, ketika sudah didaerah penempatan diharapkan bisa lebih fokus dan menunjukkan pengetahuan, skill dan sikap yang profesional, sebagaimana hasil proses perkuliahan bersama dosen di Unimed selama ini. Selama menjalani masa PPL diharapkan para mahasiswa untuk menggunakan gadget dengat cerdas, karena gadget bukan digunakan semata-mata untuk sosmed (sosial media) saja tetapi gunakanlah untuk media belajar.

Prof. Syawal juga menegaskan bahwa tugas seorang guru adalah membelajarkan siswa. Siswa jangan hanya diajar dalam konsep materi pembelajaran, akan tetapi siswa harus di didik jadi pembelajar yang tangguh dan guru membelajarkan sikap untuk memiliki karakter.
“Tunjukkanlah di tempat PPL nantinya bahwa saudara mahasiswa Unimed yang memiliki pengetahuan, skill dan karakter yang baik”, ujar Prof. Syawal Gultom.

“Selain itu, saudara harus mampu membangun hubungan yang baik dengan pimpinan sekolah, para guru dan masyarakat setempat, karena mereka-mereka juga mundukung keberhasilan tugas saudara dalam menjalankan tugas PPL nantinya. Tapi yakinlah, dengan ilmu dan karakter yang telah ditempa selama proses kuliah PPG di Unimed kami yakin saudara akan sukses menjalankan PPL di sekolah mitra. Tidak kalah pentingnya juga adalah saudara harus tetap beribadah dan jaga kesehatan selama PPL, tanpa keduanya saudara akan kurang nyaman nanti selama PPL,” tutup Prof. Syawal. (Humas Unimed/js)

X
UNIMED Mobile

FREE
VIEW