Close

" The Character Building University "

Sukseskan UTBK SBMPTN 2019, Unimed Gandeng 24 PTS & Sekolah Mitra

MEDAN – Unimed menggelar kegiatan penandatanganan perjanjian kerjasama antara 24 PTS dan Sekolah Mitra di Provinsi Sumatera Utara dalam mensukseskan pelaksanaan UTBK SBMPTN 2019. Kegiatan penandatanganan kerjasama ini dilaksanakan pada rabu, 23 januari 2019 di ruang sidang A Biro Rektor Unimed. Kegiatan dipimpin oleh Wakil Rektor I Prof. Dr. Abdul Hamid K, M.Pd, selaku Ketua Pelaksana Pusat UTBK Unimed, didampingi Wakil Rektor III Prof. Dr. Sahat Siagian, M.Pd. Wakil Rektor IV Prof. Drs. Manihar Situmorang, M.Sc. Ph.D. Terlihat hadir pimpinan PTS dan Kepala Sekolah SMA/SMK/MA mitra yang melakukan penandatanganan kerja sama.

Adapun PTS dan Sekolah Mitra yang digandeng Unimed dalam mensukseskan UTBK SBMPTN 2019 adalah : UMSU, UMA, UNPAB, Univ. Potensi Utama, POLTEK BISNIS WILMAR, SMA N 3 Medan, SMA N 5 Medan, SMA N 7 Medan, SMA N 13 Medan, MAN 1 Medan, SMK N 5 Medan, SMK N 1 Percutseituan, SMA N 1 Percutseituan, SMA N 2 Percutseituan, SMK N Binaan Provinsi Sumatera Utara. SMK S Teladan Medan, SMK S Dharmawangsa, SMK S Jambi, SMK S Budi Satrya, SMK S Triteck Informatika, SMK S Al Fattah, SMK S Ar-Rahman, SMK S Sinar Husni dan SMK S Mandiri.

Prof. Dr. Abdul Hamid K, M.Pd. dalam arahannya mengatakan, kegiatan penandatanganan perjanjian kerja sama dalam mensukseskan ujian UTBK SBMPTN 2019 ini merupakan wujud komitmen bersama dalam membantu siswa-siswi kita di Sumatera Utara untuk masuk PTN sesuai yang diminatinya. Jika proses SNMPTN tahun ini tidak banyak perubahan dari sisi mekanismenya. Namun untuk SBMPTN hampir 95 % berubah polanya yakni menggunakan sistem UTBK, tidak ada lagi tes menggunakan paperbase. Kami dari seluruh PTN di setiap provinsi diarahkan agar menggandeng PTS dan Sekolah Mitra untuk mendukung suksesnya UTBK SBMPTN, hal ini dikarenakan PTN yang ada disetiap daerah tidak cukup fasilitas komputer dan jaringan internet sebagai pendukungnya. Lagi pula waktu UTBK nanti dilaksanakan pada hari sabtu dan minggu di mulai tanggal 13 april s.d 26 mei 2019. Di pastikan tidak mengganggu pelaksanaan pembelajaran di sekolah.

Lanjut Prof. Hamid, melalui kerjasama ini kita berharap pelaksanaan UNBK di Provinsi Sumatera Utara dapat berjalan dengan sukses dan aman. Tanpa bantuan bapak dan ibu pimpinan PTS dan Sekolah Mitra tentunya akan sulit kita capai kesuksesan itu secara bersama. Kami berharap agar bapak/ibu terus berkoordinasi dan selalu kontak kami jika ada kendala yang menghambat pelaksanaan UTBK nantinya. Kami mengucapkan terima kasih atas bantuan dan kerjasama ini, semoga ini menjadi kebaikan kita bersama dalam membantu anak bangsa meraih sukses di PTN. (Humas Unimed).

X
UNIMED Mobile

FREE
VIEW