DELI SERDANG – Jurusan Pendidikan Masyarakat (Penmas) Fakultas Ilmu Pendidikan Unimed resmikan Rintisan Desa Binaan di Desa Tanjung Rejo, Kec. Percut Sei Tuan, Kab. Deli Serdang (23/10). Desa binaan ini nantinya akan menjadi laboratorium pengembangan mahasiswa Jurusan Pendidikan Masyarakat Unimed. Selain membantu mengatasi permasalahan pendidikan di masyarakat, desa binaan ini juga diharapkan meningkatkan kualitas mahasiswa itu sendiri, karena pengalaman belajar mahasiswa di kampus bisa dikembangkan di masyarakat.
Desa Binaan ini merupakan program pengabdian masyarakat yang dilakukan oleh Jurusan Pendidikan Masyarakat, sebelumnya desa binaan telah dirintis di Kelurahan Tanah Merah, Kecamatan Binjai Selatan, Kota Binjai. Dan mendapat respon dan output yang baik, sehingga program ini akan dilanjutkan ke desa-desa lain. Salah satunya, Desa Tanjung Rejo di Kec. Percut Sei Tuan. Dengan melibatkan mahasiswa, masyarakat dan perangkat desa untuk membangun dan mengembangkan pendidikan masyarakat di desa tersebut.
Sekretaris Jurusan Pendidikan Masyarakat, Dr. Sudirman, SE, M.Pd. mengatakan “Desa Binaan ini dimaksudkan untuk saling memenuhi berbagai kebutuhan baik bagi masyarakat dengan pemberian bantuan bimbingan maupun pelatihan sesuai program yang dikembangkan jurusan. Desa binaan Desa Tanjung Rejo ini juga menjadi prioritas PKL Mahasiswa. Adanya program ini, pengalaman belajar mahasiswa di kampus bisa dikembangkan di masyarakat. Begitu juga pengalaman-pengalaman belajar di lapangan yang berbeda dengan teorinya dapat didiskusikan dan dikembangkan di kampus.”
Selaku Ketua Jurusan Pendidikan Masyarakat, Dra. Rosdiana, M.Pd. mengucapkan “terima kasih kepada Kepala Desa Tanjung Rejo dan LMD yang telah memberikan kesempatan melalui program saling menguntungkan ini. Diharapkan kerjasama ini berjalan dengan baik dan saling memberikan manfaat. Desa binaan ini nantinya akan menjadi laboratorium pengembangan mahasiswa Jurusan Pendidikan Masyarakat Unimed. Selain membantu mengatasi permasalahan pendidikan di masyarakat, desa binaan itu juga diharapkan meningkatkan kualitas mahasiswa itu sendiri, karena pengalaman belajar mahasiswa di kampus bisa dikembangkan di masyarakat.”
Sementara itu, Kaur mewakili Kepala Desa Tanjung Rejo mengharapkan agar Desa Binaan ini dapat berjalan dengan baik sehingga tujuan program tercapai dan kerjasama ini saling memberi manfaat. Selain membantu mengatasi permasalahan pendidikan di masyarakat, desa binaan itu juga diharapkan meningkatkan kualitas mahasiswa itu sendiri. “Pembentukan Desa Binaan ini sangat bermanfaat, disamping berkontribusi kepada mahasiswa dalam mengasah kemampuannya, tetapi juga mampu mengembangkan dan memajukan desa ini.” ujarnya (Humas Unimed/eo)