Close

" The Character Building University "

Prodi S2 IKOR PPs Unimed Gelar Bakti Sosial di Tanah Karo

Kabupaten Karo – Program Studi Magister Ilmu Keolahragaan (IKOR) Program Pascasarjana Unimed melakukan kegiatan bakti sosial. Kegiatan social ini dilaksanakan bagi korban erupsi gunung sinabung yang bertempat di kamp pengungsian, Sabtu (1/9).

Kegiatan dilaksanakan untuk membantu kehidupan sehari-hari pengungsi di kamp pengungsian dan juga mengajarkan bagaimana hidup sehat selama di pengungsian. Kegiatan ini Ketua Prodi IKOR Dr. Imran Akhmad, M.Pd, Sekretaris Prodi Dr. Amir Supriadi, M.Pd., serta dosen S2 IKOR dan puluhan mahasiswa S2 IKOR.

“Kegiatan ini kami lakukan dalam memberikan penyuluhan pola hidup sehat kepada para pengungsi agar selama mereka berada di kamp pengungsian mereka tetap sehat, bugar dan semangat dalam menjalani aktifitasnya sehari-hari,” ujar Imran.

Amir Supriadi selaku sekretaris prodi juga menambahkan bahwa kegiatan bakti social ini selain melakukan penyuluhan mengenai pola hidup sehat juga dilakukan pembagan sembako yang mudah-mudahan dapat membantu dan meringankan beban para pengungsi. (Humas Unimed)

X
UNIMED Mobile

FREE
VIEW