Close

" The Character Building University "

Bangun Karakter Mahasiswa Baru Unimed Lewat Pelatihan ESQ

Medan – Unit Pelayanan Bimbingan dan Konseling Universitas Negeri Medan atau UPBK UNIMED menggelar Training Character Building dengan tema Membangun Keberagaman dengan Kecerdesan Intelektual, Emosional dan Spritual di Gedung Serba Guna VIP Room Unimed (4/9). Kegiatan ini dihadiri oleh Rektor Universitas Negeri Medan Prof. Dr. Syawal Gultom, M.Pd., sebagai narasumber Wakil Rektor I Prof. Dr. Abdul Hamid K, M.Pd., Wakil Rektor II Dr. Restu, MS., Wakil Rektor III Prof. Dr. Sahat Siagian, M.Pd., Wakil Rektor IV Prof. Drs. Manihar Situmorang, MSc. Ph.D., beserta dekan-dekan fakultas dan Mahasiswa.

Prof. Dr. Syawal Gultom mengatakan bahwa masyarakat Indonesia harus cerdas secara intelektual, karena persoalan yang sedang dihadapi indonesia sekarang adalah persoalan karakter, sikap,kejujuran, kedisplinan, keperdulian.

“Untuk menyelesaikan masalah yang ada di Indonesia nalar kita harus diperbaiki, cara berfikir kita. Seperti kita harus tahu Mengapa orang sekolah, mengapa orang kuliah ? kita harus baca danpelajarai dengan sebaiknya, dengan baca terlebih dulu formulasi undang undang kita,” tegas Prof. Syawal.

Lanjutnya Prof. Syawal juga mengatakan ada dua langkah yang perlu dilakukan untuk membangun nalar langkah pertama yaitu merubah cara berpikir, langkah kedua adalah harus bisa bertanggung jawab.

Untuk membangun rasa tanggung jawab dimulai dari proses pendidikan. Dengan proses pendidikan potensi seseorang dapat diubah menjadi rasa tanggung jawab. Pengolahan potensi menjadi rasa tanggungjawab dilakukan lewat iman, taqwa, dan akhlak mulia.

“untuk membangun akhlak dimulai dari fikiran setelah itu kecerdasan intelektual, setelah kita bisa membangun akhlak barulah kita membangun keterampilan karena untuk menjadi orang yang sukses diperlukan 20% intelektual, dan 80% emosi dan spritual oleh karena itu kita harus pandai dalam mengendalikan emosi dan spritual,” ujarnya.

Kegiatan ESQ merupakan kegiatan tahunan UPBK kegiatan ini dilakukan karena dianggap perlu agar para mahasiswa baru dapat meningkatkan kemampuan dan ketrampilan mahasiswa dalam membangun dan mengembangkan karakter para mahasiswa secara komprehensif dengan memadukan aspek karakter dan spritual.

Dengan pengembagan karakter melalui ESQ para mahasiswa nantinya dapat menyadari betapa pentingnya berbuat baik pada sesama dan sadar akan siapa dan apa dirinya dan mau kemana nantinya para mahasiswa menuju di masa depannya. (Humas Unimed)

X
UNIMED Mobile

FREE
VIEW