Close

" The Character Building University "

FIK Unimed Jadi Tuan Rumah FDK Seluruh Indonesia

Prapat – Fakultas Ilmu Keolahragaan Unimed mendapat amanah untuk menjadi Tuan Rumah Pertemuan Forum Dekan Keolahragan Indonesia yang pesertanya dari fakultas Keolahragaan dari berbagai perguruan tinggi di seluruh Indonesia. Kegiatan ini dilaksanakan pada 9-10 Agustus 2018 di Hotel Niagara, Prapat. Pertemuan Forum Dekan juga dihadiri Rektor Unimed Prof. Dr. Syawal Gultom, M.Pd., beserta Wakil Rektor II Dr. Restu, M.S., Wakil Rektor III Prof. Dr. Sahat Siagian, M.Pd., Wakil Rektor IV Prof. Manihar Situmorang, M.Sc.,Ph.D., Dekan dan Wakil Dekan Olahraga beserta ketua jurusan perguruan tinggi keolahragaan di Indonesia dari Unimed Medan, UPI Bandung, UNP Padang, UNJ Jakarta, UNY Yogyakarta, hingga Undiksha Bali.

Dekan FIK Unimed Dr. Budi Valianto, M.Pd., menyampaikan “tujuan kegiatan ini adalah untuk penyamaan persepsi untuk menyatukan rumusan kompetensi dan sebagai mata kuliah pada kurikulum, dimana setiap ketua program studi dan para dekan merumuskan profil lulusan, standar lulusan, kompetensi lulusan dan sebaran mata kuliah persemester, Selain itu tujuan dari pertemuan forum ini untuk penguatan kerjasama lintas Forum Dekan Keolahragaan Indonesia.” Ujar Dekan FIK Unimed.

Lanjut Dekan FIK Unimed menyatakan bahwa mempertahankan ‘silaturahmi’ penting untuk memperkuat kejayaan Fakultas Ilmu Keolahragaan yang ada di Indonesia. Di akhir sambutannya, Sumaryanto menitipkan harapan dan doa agar pertemuan Forum Dekan Keolahragaan mendapatkan berkah dan ridho dari Allah SWT dan semakin solid dalam memajukan keolahragaan di Indonesia baik secara kelembagaan maupun keilmuan.

Rektor Unimed Prof. Syawal Gultom dalam sambutannya sebagai tuan rumah mengatakan, selamat datang di Medan Bapak/Ibu Dekan Fakultas Keolahragaan kami doakan semoga bapak/ibu merasa nyaman dan bahagia selama berada disini. Kami merasa bangga dan bahagia telah dipercaya menjadi tuan rumah dalam penyelenggaraan Forum ini. Kita bersama berharap semoga pertemuan ini akan menghasilkan kesepakatan terbaik untuk pengembangan dan peningkatan sistem akademik, manajemen dan kerjasama yang diamanahkan oleh civitas kepada kita, khususnya di Fakultas Keolahragaan. (Humas Unimed).

X
UNIMED Mobile

FREE
VIEW