Close

" The Character Building University "

LP2AI Tingkatkan Profesionalisme Dosen dengan PEKERTI-AA

Medan (Unimed) – LP2AI menggelar pelatihan dasar teknik instruksionaldan applied approach (PEKERTI-AA) untuk dosen di Lt. 3 ruang sidang Fakultas Imu Sosial Unimed. Kegiatan PEKERTI dimulai tanggal 16 April 2018 dan akan berlangsung selama 6 hari yang berakhir tanggal 21 April 2018. Kegiatan tersebut diikuti oleh puluhan dosen dari berbagai fakultas se-lingkungan Unimed, dan juga dosen dari luar Unimed.

Acara dihadiri Wakil Rektor IV Prof. Manihar Situmorang, M.Sc., Ph.D. yang juga selaku narasumber, Dekan FIS Dra. Nurmala Berutu, M.Pd., dan ketua LP2AI Prof. Dr. Efendi Napitupulu, M.Pd..

Pada laporannya, Prof. Efendi mengatakan kegiatan ini dilaksanakan untuk meningkatkan kapabilitas dan kompetensi dosen. Kegiatan ini bertujuqan untuk melengkapi sertifikasi dosen dan menyediakan dokumen kurikulum sesuai dengan kebutuhan lembaga, perguruan tinggi, maupun menristekdikti. Beliau juga mengatakan kegiatan ini juga diikuti dosen luar yaitu 2 orang dari Universitas Muslim Nusantara dan 2 orang dari aceh.

Kegiatan tersebut dibuka oleh Wakil Rektor IV Unimed. Pada sambutannya, Prof. Manihar mengatakan kegiatan ini sangatlah penting karena dengan mengikuti pekerti dapat neningkatkan kompetensi professional dosen.”PEKERTI ini sangatlah penting dalam meningkatkan kompetensi dosen dalam proses pembelajaran di kelas yang dampaknya dapat meningkatkan kualitas belajar mahasiswa,” jelasnya.

Beliau berharap kepada para dosen yang mengiktui PEKERTI dapat memotivasi dirinya masing-masing agar dapat sungguh-sungguh dalam mengikuti pelatihan ini agar dapat menjadi seorang dosen professional.

Lanjutnya Beliau dalam paparannya mengenai assessment mengatakan dalam memberikan penilaian kepada anak didik terlebih dahulu harus diketahui kriteria apa yang digunakan dalam memberikan penilaian. “Assesment merupakan suatu hal yang penting karena assessment merupakan kunci dari kesusksesan dalam pembelajaran yang telah kita berikan kepada mahasiswa,”ungkap Prof. Manihar.

Dosen sebagai tenaga pendidik yang mempunyai tugas utama mengembangkan dan memberikan ilmu melalui Tridharma Perguruan Tinggi. Dosen juga sebagai seorang tenaga professional yang menjadi bagian penting dalam proses pembelajaran dan penentu kualitas mahasiswa. Untuk itulah sudah sewajarnya profesionalitas dosen yang terkait kompetensi dan ketrampilan harus dilakukan salah satunya adalah dengan mengikuti program PEKERTI-AA. (Humas Unimed)

X
UNIMED Mobile

FREE
VIEW