Close

" The Character Building University "

Forum Apresiasi Seni Tari Tampilkan Beragam Tarian Daerah

Medan – Sebanyak 58 Mahasiswa Prodi Seni Tari Unimed mengikuti Forum Apresiasi Seni Tari dengan menampilkan berbagai kreasi tari di ruang kaca (sanggar tari) lantai 2 gedung perkuliahan FBS pada 12 April 2018. Pada acara tersebut tiap mahasiswa menampilkan satu tarian hasil pembelajaran siswa SD, SMP dan SMA/SMK dalam pertunjukan. Turut hadir Wakil Dekan I, Wakil Dekan III, Kajur Sendratasik, Kaprodi Pendidikan Tari, Dosen Tari, mahasiswa pendidikan tari semester 8 dan ratusan siswa dari berbagai sekolah SD, SMP dan SMA.

Ketua Jurusan Sendratasik, Uyuni Widiastuti, M.Pd menjelaskan “Kegiatan Forum Apresiasi yang dilaksanakan oleh mahasiswa Prodi Pendidikan Tari merupakan suatu kegiatan Ujian Keterampilan/ skill menari (forum individu) dan mengajarkan tari (forum kelompok) di sekolah. Mahasiswa sebagai calon guru Seni Budaya (seni tari khususnya) melaksanakan praktek pembelajaran tari di sekolah-sekolah untuk memperdalam pengalamnnya setelah PPL agar menjadi lebih profesional menerapkan didaktik metodik pembelajaran tari pada siswa-siswa tingkat SD, SMP, SMA/SMK selama 2 bulan. Untuk selanjutnya ditampilkan dalam forum ujian yang akan dinilai oleh dewan dosen Prodi Pendidikan Tari yang bertujuan untuk mengaplikasikan kemampuan Didaktik Metodik mahasiswa dalam pembelajaran tari di sekolah. Kegiatan ini dilaksanakan oleh mahasiswa semester 8 , yang menjadi salah satu persyaratan ujian komprehensif sebelum ujian meja hijau.”

Lanjut beliau, “Terima kasih kepada adik-adik siswa SD, SMP dan SMA yang menyemarakkan kegiatan forum prodi pendidikan tari pada hari ini. Semoga dapat memberikan pengalaman baru dan juga menambah wawasan dalam bidang tari.”
Wakil Dekan I FBS, Dr. Wahyu Triadmojo, M.Hum. mengatakan “forum apreasiasi seni tari ini merupakan produk nyata dari mahasiswa pendidikan tari. Kegiatan ini merupakan agenda rutinitas yang dilakukan oleh prodi pendidikan tari dalam menguji kompetensi mahasiswanya. Kegiatan-kegiatan seperti ini memang harus kita tingkatkan dan evaluasi agar ke depan semakin membaik. Kami sangat mengapresiasi adanya kegiatan ini, secara tak langsung promosi pendidikan tari Unimed kepada pelajar dan sekolah-sekolah. Kemudian dapat meningkatkan kecintaan para pelajar/generasi muda terhadap budaya khususnya seni tari.”

Para peserta tari sangat antusias dan mengapresiasi gelaran ini. Salah satu siswi SMK Tunas Karya Batang Kuis bernama Chintya Halim, mengatakan dengan adanya acara forum seni tari ini saya banyak belajar mengenai tradisi batak, adat budayanya dan juga mengenal berbagai jenis tari-tarian. Saya juga menjadi lebih bersemangat untuk menari dan juga menambah teman serta wawasan tentang dunia tari. (Humas Unimed)

X
UNIMED Mobile

FREE
VIEW