Close

" The Character Building University "

Unimed Wisuda 1.406 Lulusan

10/05/2017

MEDAN (Unimed) – Rektor Universitas Negeri Medan (Unimed) Prof. Dr. Syawal Gultom, MPd me-wisuda 1.406 lulusan doktor, magister, sarjana dan diploma di Gedung Serbaguna Unimed, Selasa (9/5). Lulusan tersebut meliputi 7 orang Doktor Pendidikan, 37 orang Magister Humaniora, 185 orang Magister Pendidikan, 16 orang Magister Sains, 1017 orang Sarjana Pendidikan, 14 orang Sarjana Sastra, 40 orang Sarjana Sains, 49 orang Sarjana Ekonomi dan 41 orang Diploma Ahli Madya.

Lulusan kali ini begitu bersuka cita karena lulusan pertama yang diwisuda sejak Unimed terakreditasi A. “Suatu prestasi yang sangat membanggakan juga bagi Unimed karena masuk dalam kelompok 50 perguruan tinggi berakreditasai A dari 4.497 perguruan tinggi di Indonesia”, ujar Prof Syawal.

Wisuda Unimed

“Kiranya prestasi Unimed ini berkontribusi secara signifikan dalam mengantarkan Saudara-saudara ke dunia kerja. Semoga pengalaman belajar selama Saudara di Unimed dapat menjadi bekal dalam memasuki dunia baru, dimana Saudara dapat mengimplementasikan ilmu dan keterampilan yang diraih selama masa pendidikan”, tambah Prof Syawal.

Ia melanjutkan, berbagai upaya telah dilakukan Unimed untuk mencapai visi yaitu menjadi universitas yang unggul dalam bidang pendidikan, rekayasa industri dan budaya. Perbaikan kualitas pembelajaran yang merupakan core business perguruan tinggi senantiasa menjadi fokus sebagai acuan arah semua kegiatan.

Penguatan juga dilakukan Unimed melalui peningkatan kerjasama, baik dengan instansi dalam negeri maupun dari luar negeri. Kerjasama dapat bermbas kepada peningkatan kualitas dosen yang pada gilirannya juga akan mempengaruhi kualitas pembelajaran dan tentu saja kualitas lulusan Unimed.

“Hingga saat ini, tercatat 67 nota kesepahaman telah dibuat Unimed dengan berbagai pihak pemangku kepentingan eksternal di dalam negeri yang meliputi pemerintah daerah, perguruan tinggi, dinas pendidikan, sekolah, perusahaan, lembaga pendidikan, lembaga profesi dan perbankan. Unimed juga telahh menjalin kerjasama dengan 21 instansi di luar negeri”, tambah Prof Syawal.

Wisuda Unimed 2

“Pelibatan SDM Unimed dalam kegiatan-kegiatan skala nasional akhir-akhir ini membesarkan hari kita semua. Kebijakan nasional terutama terkait dengan bidang pendidikan selalu mengikutsertakan Unimed” ungkap mantan Kepala BPSDMPK-PMP Kemendikbud ini.

Kedepan, Unimed menurut Prof Syawal, akan lebih fokus pada peningkatan kualitas riset yang juga akan berkontribusi pada visibility Unimed di dunia luar. Revitalisasi riset Unimed juga didukung dengan semakin bertambahnya program studi pascasarjana.

Perihal lulusan kali ini, Wakil Rektor 1 Prof . Dr. Abdul Hamid K., M.Pd menyampaikan, telah terpilih 9 orang lulusan terbaik. Mereka ialah; Ewi Mellysa Br. Barus (PPs), Salsabila Hasiana Tanjung (FIP), Citra Indah Maharani Laoli (FBS), Usman Wibowo (FIS), Gita Widiyastuti (FMIPA), Sri Lestari (FT), Lamhot Ryan A. Sirait (D3 FT), Liharson Simanjorang (FIK), dan Annisah Khairat (FE). (Humas Unimed)

X
UNIMED Mobile

FREE
VIEW