Close

" The Character Building University "

UNIMED & Southern Cross University Australia Jalin Kerjasama

24/05/2016

Medan (Unimed) – Universitas Negeri  Medan melalui Wakil Rektor IV dan tim terus melakukan terobosan dengan menjalin kerjasama pada berbagai pihak, baik pemerintah daerah, lembaga pendidikan dalam dan luar negeri dan lembaga swasta lainnya dengan tujuan mengembangkan relasi menuju world class university dan membangun negeri melalui sekolah. Pada senin (23/5), Unimed jalin kerjasama dengan Southern Cross University Sidney, Australia, di Ruang Sidang A Gedung Pusat Administrasi Unimed. Penandatangan sejumlah item tersebut ditandatangani oleh Rektor Unimed Prof. Dr. Syawal Gultom, M.Pd. dengan Chris Patton (Pro Vice Chancellor) dan Michael Fay. Penandatanganan MoU tersebut disaksikan oleh jajaran pimpinan Unimed yakni Wakil Rektor, Dekan, Direktur, Kepala Biro dan beberapa dosen.

Penandatanganan MoU ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas SDM dan mutu lulusan sesuai tuntutan pasar kerja. Selain itu akan dirancang bersama berbagai kegiatan akademik dalam bidang pendidikan, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat. Dosen dan mahasiswa Unimed dapat sit in kuliah transfer di Southern Cross University Sidney. Melakukan join research antar dosen dan melaksanakan pengabdian bersama dibidang pengembangan sumber daya masyarakat.

Prof. Syawal Gultom, mengatakan, “Kerjasama ini kita inisiasi dalam rangka meningkatkan kualitas pendidikan dengan pihak luar negeri, bertukar informasi dalam bidang pendidikan dan juga pertukaran mahasiswa. Dengan adanya kerjasama ini nantinya akan membangun komunikasi baik dengan pihak luar negeri. Kedepan kita akan tingkatkan kerjasama dengan universitas lainnya di luar negeri”. Kerjasama ini merupakan wujud pengakuan dari pihak luar, bahwa Unimed telah dikenal Southern Cross University Sidney, tidak akan munkin kampus terbaik di Australia ini berkenan menjalin kerjasama dengan kita jika mereka tidak mengenal Unimed.

Lanjut Prof. Syawal, kita ucapkan terima kasih setulus hati atas perkenannya pimpinan Southern Cross University Sidney mau menjalin kerjasama dengan Unimed. Melalui MoU ini banyak hal yang dapat kita laksanakan bersama dalam memajukan pendidikan dan mutu lulusan yang berdaya saing. Kita akan manfaatkan kerjasama ini dalam hal peningkatan SDM dosen untuk study lanjut, join reserach, kuliah transfer of credit dan lain sebagainya.

Mr. Chris Patton selaku Pro Vice Chancellor Southern Cross University Sidney mengatakan, kami mengenal Unimed sebagai kampus yang memiliki mutu baik dan konsen mengembangkan bidang pendidikan. Kami sangat senang dapat kerjasama dengan Unimed, semoga akan bermanfaat bagi peningkatan pendidikan yang berkualitas dan mendukung melahirkan lulusan yang bermutu. Kami akan tunggu di kampus kami Sidney tindakan nyata dari lanjutan kerjasama ini. (Humas Unimed).

X
UNIMED Mobile

FREE
VIEW